Pengenalan Hardware : RAM (Random Access Memory)
Karena kelebihannya itulah, maka RAM dibutuhkan menyimpan data yang aktif, yang selalu melakukan baca tulis. Data aktif itu diperlukan terutama oleh Operating System dan Program-program lain yang bekerja secara aktif.
Memori berkembang sesuai fungsinya untuk menampung dan mentransfer data. Kecepatan transfer data. Kecepatan transfer data ini ditandai dengan besaran yang biasanya tertulis atau sesuai dengan jenis RAM. Kita mengenal RAM dengan PC66, PC133 dan yang lebih tinggi lagi.
Besar kapasitas memori sebanding dengan besar data yang bisa di tampung. Misal 128 MB Ram bisa menampung 128.000.000 bite data yang bisa di tamping. Oleh karena itu, besarnya memori RAM berpengaruh juga pada kecepatan computer.
Jenis-jenis RAM yang kita kenal:
EDO RAM
EDO (Extended Data Output) adalah memori yang digunakan pada computer tipe 286, 386, 486 dan sebagian generasi computer Pentium I. Menggunakan 72 Pin soket, EDO Ram bisa dibilang bertahan cukup lama sebelum generasi RAM berikutnya hadir. Bentuknya kecil, tanpa adanya “coakan” pada jalur pin-nya. EDO Ram bekerja pada kecepatan 66 MHz.
SDRAM
SDRAM (Synchronous Dinamic RAM) adalah generasi berikutnya dari RAM. Kita mengenal bentuk RAM lebih panjang hamper 2 kali lipat dari EDO RAM, dengan 2 buah “coakan” pada jalur pin. SDRAM memiliki kecepatan dari 100 hingga 133 MHz (kita mengenal PC100 dan PC 133). SDRam menggunakan jalur soket 168 Pin.
Generasi SDRAM digunakan pada computer Pentium I, II, III dan sebagian Pentium 4 generasi awal.
DDR RAM
DDR (Double Data Rate) RAM adalah pengembangan dari SDRAM. Dengan menggunakan kecepatan tinggi. Karena itu, sering juga disebut DDR SDRAM.
Bentuk fisik yang kita kenal dari DDR RAM adalah jumlah soket Pin 192. Dengan bentuk pin yang lebih halus dari EDO Ram dan SD Ram. “Coakan” terdapat satu buah hamper terletak di tengah, karena itu pemakaiannya harus diperhatikan agar pas pada soketnya.
DDR RAM bekerja pada kecepatan 2100MHz hingga 1066 MHz. Saat ini kita mengenal 3 buah jenis DDR; yaitu DDR1 dengan kecepatan 2100 hingga 3200, DDR2 dengan kecepatan 4300 MHz hingga 5300 MHz, dan DDR 3 yang memiliki kecepatan hingga 1066 MHz.
0 komentar:
Posting Komentar